Penulisan Simbol Besaran dalam Kimia Menurut IUPAC

Kamis, 20 Februari 2020 edit

Penulisan simbol besaran dan satuan dalam ilmu kimia sudah direkomendasikan oleh IUPAC. Di Indonesia hal ini kadang tidak diikuti dengan berbagai alasan.  Pembiasaan untuk konsisten menggunakan simbol, besaran, dan satuan ada di tangan penulis buku dan guru kimia. Berikut ini rangkuman rekomendasi IUPAC dalam Green Book IUPAC 2007 yang biasa digunakan dalam referensi kimia tingkat SMA.

Nama Simbol Definisi Satuan
Jumlah partikel N - 1
Jumlah zat n nB = NB/L mol
Tetapan Avogadro L, NA - /mol
Massa atom ma
Konstanta massa atom mu mu = ma(12C)/12
Massa atom relatif Ar Ar = ma/mu 1
Massa molekul relatif Mr 1
Massa partikel (zat) m - Kg, g
Massa molar M MB = m/nB g/mol
Volume molar Vm Vm,B = V/nB L/mol
Fraksi mol x, y xB = nB/Sni
yB = nB/Sni
1
Tekanan (total) p, (P)
Tekanan parsial pB pB = yB p atm, Pa
Konsentrasi c atau [B] cB = nB/V
[B] = nB/V
mol/L
Kelarutan s sB = cB
(larutan jenuh)
mol/L
Molalitas m atau b bB = nB/mA mol/kg
Kerapatan massa,
konsentrasi massa,
densitas
ρ atau γ ρB = mB/V
γB = mB/V
Kg/L, g/mL 
Temperatur T oC, K
Kalor, panas Q atau q Joule (J)
Kerja W atau w Joule (J)
Energi dalam U Joule (J)
Entalpi H H = U + pV Joule (J)
Entropi S J/K
Energi Bebas Gibbs G G = H – TS Joule (J)
Entalpi molar
penguapan
vapH
Hvap
J/mol
Entalpi molar
pembakaran standar
c
c
J/mol
Entalpi reaksi rH, Hr J
Entalpi reaksi standar rH°, r J/mol
Tetapan kesetimbangan K 1
K berbasis konsentrasi Kc
K berbasis tekanan Kp
K berbasis molalitas Km
Tekanan osmotik P P= nRT/V Pa, atm
Laju perubahan
konsentrasi
rB; vB rB = dcB/dt M/s
Laju reaksi berbasis
konsentrasi
v; vc v = vB–1dcB/dt
Tetapan laju reaksi k
Waktu paruh t½ s
Sumber Green Book IUPAC

Daftar akan ditambah kemudian sesuai kebutuhan pembelajaran kimia di SMA.
Green Book IUPAC dapat diunduh langsung dari sini.

Penulisan entitas, misal jumlah zat B maka ditulis nB atau n(B).
Dalam tabel digunakan A = zat pelarut; B = zat B (zat tertentu) atau zat terlarut.

Khusus molalitas lebih baik menggunakan simbol b dibanding m, agar tidak sama dengan simbol massa (m juga) tetapi tidak dilarang hanya akan sedikit membingungkan ketika harus menggunakan simbol massa.
Bagikan di

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2015-2024 Urip dot Info | Disain Template oleh Herdiansyah Dimodivikasi Urip.Info