Berikut ini cara menggambar dan mengonversi struktur senyawa sikloheksana dan sikloheksana tersubstitusi dari struktur 2D ke konformasi kursi 2D. Diberikan pula cara dan contoh mengonversi konformasi satu ke konformasi lain. Untuk memudahkan memahami digunakan pewarnaan dan penomoran pada setiap atom C pada cincin sikloheksana.
Dari bentuk struktur pertama sikloheksana Gambar-1, struktur cincin garis-baji padat-baji bergaris dapat dikonversi seperti gambar di bawahnya. Baji padat menunjukkan arah ke atas bidang gambar (mendekati pengamat) dikonversi menjadi posisi aksial (vertikal) ke atas. Baji bergaris menunjukkan arah ke bawah bidang gambar (menjauhi pengamat) dikonversi menjadi posisi aksial (vertikal) ke bawah.
Beberapa istilah wedged (baji) dalam beberapa aplikasi yang umum digunakan sebagai berikut:
Hasil konversi dari konformasi kursi di atas dapat pula dibuat konformasi sebaliknya dengan cara membalik beberapa posisi atom C dan substituen, seperti pada video di bagian bawah. Hasil pembalikan (flip) dari konformasi kursi satu ke konformasi yang lain dapat di lihat pada Gambar-2.
Istilah aksial dan ekuatorial dapat disimak pada Gambar-3 berikut. garis bantu dibuat sekadar untuk memudahkan maksud atas dan bawah. Garis bantu ini dibuat melalui setiap atom C secara horizontal pada cincin sikloheksana.
Prinsip pembalikan konformasi kursi sikloheksana dan sikloheksana tersubstitusi:
Tampak bahwa posisi atas atau bawah pada pembalikan konformasi kursi tidak berubah, atas tetap atas, bawah tetap bawah. hanya membalik posisi aksial menjadi ekuatorial dan sebaliknya ekuatorial menjadi posisi aksial.
Contoh konformasi kursi dan hasil pembalikannya.
Contoh-1:
Contoh-2:
Contoh-3:
Contoh-4:
Contoh lain akan ditambah kemudian.
Tulisan berikutnya, mempelajari kestabilan beberapa konformer senyawa sikloheksana tersubstitusi.
CMIIW.
Gambar 1 |
Dari bentuk struktur pertama sikloheksana Gambar-1, struktur cincin garis-baji padat-baji bergaris dapat dikonversi seperti gambar di bawahnya. Baji padat menunjukkan arah ke atas bidang gambar (mendekati pengamat) dikonversi menjadi posisi aksial (vertikal) ke atas. Baji bergaris menunjukkan arah ke bawah bidang gambar (menjauhi pengamat) dikonversi menjadi posisi aksial (vertikal) ke bawah.
Beberapa istilah wedged (baji) dalam beberapa aplikasi yang umum digunakan sebagai berikut:
Gambar-5 |
Hasil konversi dari konformasi kursi di atas dapat pula dibuat konformasi sebaliknya dengan cara membalik beberapa posisi atom C dan substituen, seperti pada video di bagian bawah. Hasil pembalikan (flip) dari konformasi kursi satu ke konformasi yang lain dapat di lihat pada Gambar-2.
Gambar-2 Konformasi Kursi Bolak-balik |
Istilah aksial dan ekuatorial dapat disimak pada Gambar-3 berikut. garis bantu dibuat sekadar untuk memudahkan maksud atas dan bawah. Garis bantu ini dibuat melalui setiap atom C secara horizontal pada cincin sikloheksana.
Gambar-3 |
Prinsip pembalikan konformasi kursi sikloheksana dan sikloheksana tersubstitusi:
- Posisi aksial atas di balik menjadi ekuatorial atas.
- Posisi aksial bawah di balik menjadi ekuatorial bawah.
- Posisi ekuatorial atas di balik menjadi aksial atas.
- Posisi ekuatorial bawah di balik menjadi aksial bawah.
Gambar-4 |
Tampak bahwa posisi atas atau bawah pada pembalikan konformasi kursi tidak berubah, atas tetap atas, bawah tetap bawah. hanya membalik posisi aksial menjadi ekuatorial dan sebaliknya ekuatorial menjadi posisi aksial.
Contoh konformasi kursi dan hasil pembalikannya.
Contoh-1:
Gambar-5 Contoh konformasi kursi sikloheksana dan hasil struktur pembalikannya |
Gambar-6 Contoh konformasi kursi sikloheksana dan hasil struktur pembalikannya |
Contoh-3:
Contoh-4:
Contoh lain akan ditambah kemudian.
Tulisan berikutnya, mempelajari kestabilan beberapa konformer senyawa sikloheksana tersubstitusi.
CMIIW.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar