Pembelajaran kimia di jenjang SMA dapat memanfaatkan software kimia. Salah satunya adalah Avogadro. Software ini dapat menampilkan molekul secara 3D. Satu fitur yang dapat dijadikan bahan belajar adalah properti setiap molekul 3D yang divisualkan. Berikut penjelasan ringkas tentang properti yang dapat disajikan Avogadro.
Avogadro dapat dijalankan melalui Start Windows >> Avogadro >> Avogadro
Untuk mengakses properti molekul yang tertampil dapat mengeklik menu View >> Properties.
Berikut tampilan setiap properti molekul yang tersedia dapat ditampilkan .
CMIIW
Avogadro dapat dijalankan melalui Start Windows >> Avogadro >> Avogadro
Untuk mengakses properti molekul yang tertampil dapat mengeklik menu View >> Properties.
Berikut tampilan setiap properti molekul yang tersedia dapat ditampilkan .
- Properti molekul (meliputi nama molekul menurut IUPAC, massa molar molekul, rumus kimia molekul, energi molekul, estimasi momen dipol molekul, jumlah atom dalam molekul, dan jumlah ikatan dalam molekul.
Jadi bila kesulitan memberi nama suatu molekul yang kompleks pengguna tetap dapat memanfaatkan Avogadro sehingga visual 3D yang sudah dibuat dapat di-generate melalui properti molekul ini.
- Properti per-atom dalam molekul (meliputi lambang setiap unsur, tipe setiap atom, valensi setiap atom, muatan formal setiap atom, muatan parsial setiap atom, dan koordinat ruang setiap atom yang diberikan berdasarkan sumbu x, y,z).
Dengan properti ini setelah molekul dioptimasi setiap atom dapat diperkirakan baik mutan formal maupun muatan parsial setiap atom.
- Properti ikatan dalam molekul (meliputi panjang ikatan antara atom awal dan atom akhir, jumlah ikatan antara atom awal dan atom akhir).
- Properti sudut ikatan antara 3 atom yang membentuk ikatan.
- Properti torsi
Sebuah sudut dihedral atau sudut torsi adalah sudut antara dua ikatan yang berasal dari atom yang berbeda dalam proyeksi Newman.
Pada contoh ini digunakan contoh etana yang telah dioptimasi geomterinya. metana tentu saja tidak dapat menampilkan torsi. Mengapa?
- Properti konformer (energi konformer)
CMIIW
Tidak ada komentar:
Posting Komentar