Soal-soal dalam pembahasan ini bersumber dari BSE Kimia untuk Kelas XI, oleh Budi Utami, dkk. halaman 136-138 yang diterbitkan oleh Pusat Perbukuan, Departemen Pendidikan Nasional, 2009. Silakan mencoba mengerjakan sendiri lebih dahulu kemudian cocokkan jawaban dengan klik tombol Lihat Pembahasan Soal. Untuk soal pilihan ganda (nomor 1-30) silakan klik di sini.
Alat bantu hitung boleh tentang kesetimbangan kimia sila klik di sini. dan menuju bagian I.
Soal-31.
Sebutkan dalam kehidupan sehari-hari contoh-contoh:
- reaksi reversibel
- reaksi ireversibel
Soal-32.
Apakah yang dimaksud dengan kesetimbangan dinamis?
Soal-33.
Sebutkan beberapa contoh peristiwa kesetimbangan di sekitar kita!
Soal-34.
Pada saat reaksi mencapai kesetimbangan, ke manakah kesetimbangan bergeser jika:
- konsentrasi reaktan ditambah
- konsentrasi produk dikurangi
Soal-35.
Pada reaksi kesetimbangan:
BiCl3(aq) + H2O(l) ⇌ BiOCl(s) + 2 HCl(aq)
ke arah mana kesetimbangan bergeser, jika pada suhu tetap:
- [BiCl3] ditambah
- diencerkan (ditambah air)
- [BiOCl] ditambah
- [HCl] ditambah
- dalam sistem ditambah larutan NaOH
Soal-36.
Pada reaksi:
2 H2O(g) ⇌ 2 H2(g) + O2(g) ΔH = + 242 kJ/mol
ke arah mana kesetimbangan bergeser, jika:
- suhu dinaikkan
- suhu diturunkan
- ditambah H2
- O2 dikurangi
- tekanan diperbesar
Soal-37.
Pada reaksi pembuatan asam sulfat dengan proses kontak, sebutkan cara-cara yang ditempuh untuk memperoleh asam sulfat yang optimum!
Soal-38.
Pada reaksi pembuatan amonia dengan cara Haber-Bosch, sebutkan cara-cara yang ditempuh untuk memperoleh amonia yang optimum!
Soal-39.
Pada hidrolisis ester menurut reaksi:
HCOO–(aq) + H2O(l) ⇌ HCOOH(aq) + OH–(aq)
ke arah mana kesetimbangan akan bergeser, jika pada suhu tetap:
- diencerkan (ditambah air)
- ditambah larutan NaOH
- tekanan diperbesar
Soal-40.
Pada reaksi:
CH4(g) ⇌ C(s) + 2 H2(g) ΔH = + 215 kJ/mol
jelaskan cara memperoleh CH4 sebanyak-banyaknya!
Soal-41.
Tuliskan persamaan tetapan kesetimbangan Kc untuk reaksi:
- CaO(s) + CO2(g) ⇌ CaCO3(s)
- Ag2Cr2O4(s) ⇌ 2 Ag+(aq) + Cr2O42–(aq)
- CH3COCH3(aq) + HCN(aq) ⇌ CH3C(CN)(OH)CH3
- Ca(OH)2(s) ⇌ Ca2+(aq) + 2 OH–(aq)
- Fe3+(aq) + NCS–(aq) ⇌ FeNCS2+(aq)
Soal-42.
Tuliskan persamaan tetapan kesetimbangan Kp untuk reaksi:
- 2 NOCl(g) ⇌ 2 NO(g) + Cl2(g)
- 2 HCl(g) + F2(g) ⇌ 2 HF(g) + Cl2(g)
- CO(g) + 2 H2(g) ⇌ CH3OH(g)
- P4O10(g) + 6 PCl5(g) ⇌ 10 POCl3(g)
- SO2(g) + NO2(g) ⇌ NO(g) + SO3(g)
Soal-43.
Pada suhu 500 K, reaksi kesetimbangan 2 HCl(g) ⇌ H2(g) + Cl2(g) mempunyai Kc = 25. Saat setimbang diperoleh 0,5 mol Cl2. Tentukan:
- mol Cl2 yang terbentuk
- mol HCl mula-mula
- besarnya derajat disosiasi (α) HCl
Soal-44.
Dalam ruang 5 liter dan tekanan ruang 0,4 atm, terdapat reaksi kesetimbangan:
2 NO(g) + O2(g) ⇌ N2O4(g)
Jika 0,2 mol gas NO dicampur dengan 0,2 mol gas O2, saat setimbang terdapat 0,05 mol N2O4. Tentukan harga Kc dan Kp!
Soal-45.
Dalam ruang 2 liter, 5 mol gas CCl4 terurai sesuai reaksi:
CCl4(g) ⇌ C(s) + 2 Cl2(g)
Bila diperoleh 4 mol gas karbon, tentukan besarnya:
- derajat disosiasi (α) CCl4
- Kc
- Kp pada suhu 500 °K
Soal-46.
Dalam ruang 10 liter, 1 mol SO3 terurai 50% menurut reaksi kesetimbangan:
2 SO3(g) ⇌ 2 SO2(g) + O2(g)
Jika Ptotal 5 atm, tentukan besarnya:
- Kc
- Kp
Soal-47.
Dalam ruang 1 liter, sebanyak 17 gram gas NH3 (Mr = 17) terurai menurut reaksi:
2 NH3 (g) ⇌ N2(g) + 3 H2(g)
Bila pada keadaan setimbang diperoleh perbandingan mol NH3 : N2 = 2 : 1, tentukan besarnya:
- derajat disosiasi (α) NH3
- Kc
Soal-48.
Diketahui reaksi kesetimbangan:
CO(g) + H2O(g) ⇌ CO2(g) + H2(g) Kc = 0,80
Untuk menghasilkan 4 mol H2 per liter dari 6 mol H2O per liter, tentukan besarnya mol CO yang dibutuhkan!
Soal-49.
Pada suhu 400 K dan dalam ruang 1 liter tetapan kesetimbangan reaksi:
2 NO(g) + O2(g) ⇌ 2 NO2(g)
Adalah ¼. Bila disediakan 4 mol NO dan menghasilkan 2 mol NO2, tentukan:
- banyaknya mol oksigen yang diperlukan
- Kc
- Kp (R = 0,082 L atm mol–1 K–1)
Soal-50.
Jika tetapan kesetimbangan untuk reaksi 2 X + 2 Y ⇌ 4 Z adalah 0,04,
ntukan besarnya tetapan kesetimbangan untuk reaksi: 2 Z ⇌ X + Y
Tidak ada komentar:
Posting Komentar