Langkah Penyelesaian Soal Terkait Tetapan Kesetimbangan Kimia

Selasa, 01 Januari 2019 edit

Tulisan ini ditujukan untuk siswa yang sulit mengikuti tutorial dalam bentuk video. Dalam bentuk teks semua langkah penyelesaian soal terkait tetapan kesetimbangan kimia dapat disimak secara perlahan. Setidaknya ada dua contoh soal saat ini, kelak akan ditambah bila sempat. Semoga siswa mendapat alternatif dalam mempelajari proses penyelesaian soal.




Contoh Soal 1:Reaksi berikut terjadi pada suhu tertentu:
CO(g) + 2H2(g) ⇌ CH3OH(g)

Pada suatu wadah dengan volume 5,22 L pada keadaan awal terdapat 26,9 g CO dan 2,32 g H2. Pada saat kesetimbangan tercapai dalam wadah tersebut terdapat 8,65 g CH3OH

Hitunglah tetapan kesetimbangan (Kc) untuk reaksi tersebut.

Penyelesaian Contoh Soal 1:
Nilai Kc reaksi pada soal ini adalah:

$\mathsf{K_c = \dfrac{[CH_3OH]}{[CO][H_2]^2}}$

1) Siapkan tabel kesetimbangan reaksi kimia beserta koefisien setara setiap zat seperti berikut:

Saat[CO][H2][CH3OH]
Koefisien121
Mula-mula


Bereaksi


Setimbang


2) Perhitungan Kc ini menggunakan konsentrasi molar. Hitung lebih dahulu molaritas ketiga zat yang diketahui dari soal: CO, H2, dan CH3OH.

$\mathsf{[CO] = \dfrac{jumlah~CO}{volume~wadah}}$

$\mathsf{[CO] = \dfrac{\dfrac{massa~CO}{massa~molar~CO}}{\dfrac{volume~wadah}{1}}}$

$\mathsf{[CO] = {\dfrac{massa~CO}{massa~molar~CO} \times \dfrac{1}{volume~wadah}}}$

$\mathsf{[CO] = {\dfrac{massa~CO \times 1}{massa~molar~CO \times volume~wadah}}}$

$\mathsf{[CO] = {\dfrac{massa~CO}{massa~molar~CO \times volume~wadah}}}$

$\mathsf{[CO] = {\dfrac{28~g}{28~g/mol \times 5 L}}}$
$\mathsf{[CO] = 0,2~mol/L = 0,2~M}$

Untuk zat yang lain juga dapat dihitung konsentrasi masing-masing dengan cara yang sama.

$\mathsf{[H_2] = {\dfrac{massa~H_2}{massa~molar~H_2 \times volume~wadah}}}$

$\mathsf{[H_2] = {\dfrac{3~g}{2~g/mol \times 5~L}}}$
$\mathsf{[H_2] = 0,3~mol/L = 0,3~M}$

$\mathsf{[CH_3OH] = {\dfrac{massa~CH_3OH}{massa~molar~CH_3OH \times volume~wadah}}}$

$\mathsf{[CH_3OH] = {\dfrac{8~g}{32~g/mol \times 5~L}}}$
$\mathsf{[CH_3OH] = 0,05~mol/L = 0,05~M}$


3) Tempatkan data konsentrasi ini ke dalam tabel kesetimbangan:

Saat[CO][H2][CH3OH]
Koefisien121
Mula-mula0.20.30
Bereaksi


Setimbang

0.05

4) Dibuat permisalan x untuk konsentrasi zat yang memiliki koefisien 1, dalam hal ini adalah CO dan CH3OH. Kita perlu menentukan nilai pada kotak kosong pada tabel kesetimbangan. Pertama [CO], kemudian [H2]:

Saat[CO][H2][CH3OH]
Koefisien121
Mula-mula0.20.30
Bereaksi–x–2x+x
Setimbang

0,05

5) Dengan menggunakan perbandingan koefisien, konsentrasi saat bereaksi dapat ditentukan dari nilai x untuk CH3OH = 0,05 M.

Saat[CO][H2][CH3OH]
Koefisien121
Mula-mula0.20.30
Bereaksi–0,05–0,10+0,05
Setimbang

0,05

Saat[CO][H2][CH3OH]
Koefisien121
Mula-mula0.20.30

Bereaksi–0,05–0,10+0,05
Setimbang0,150,200,05

6) Terakhir dari data yang sudah ditulis di tabel terakhir itu selanjutnya dapat dihitung nilai Kc:

$\mathsf{K_c = \dfrac{[CH_3OH]}{[CO][H_2]^2}}$

$\mathsf{K_c = \dfrac{0,05}{(0,15)(0,2)^2}}$

$\mathsf{K_c = \dfrac{0,05}{0,006}}$

$\mathsf{K_c = 8,33}$





Reaksi kesetimbangan dengan pola koefisien zat setara 1:1:2 seperti pada reaksi H2 + I2 ⇌ 2 HI

Contoh Soal 2:

Perhatikan persamaan reaksi berikut:
H2 + I2 ⇌ 2 HI
Hitunglah konsentrasi setiap gas pada saat mencapai kesetimbangan bila konsentrasi awal [H2]o = [I2]o = 0,2 M dan Kc = 64.

Langkah Penyelesaian Soal #2:

1) Buatlah tabel kesetimbangan awal-reaksi-setimbang seperti berikut:

Saat[H2][I2][HI]
Koefisien112
Awal


Reaksi


Setimbang


2) Isikan data konsentrasi awal yang diketahui dari soal pada baris saat Awal (mula-mula) sebelum reaksi terjadi:

Saat[H2][I2][HI]
Koefisien112
Awal0,20,20
Reaksi


Setimbang


[HI] awal = 0 karena pada saat mula-mula (reaksi belum berlangsung) belum terbentuk HI.

3) Berikutnya untuk baris saat reaksi terjadi.

Di sini dibuat permisalan lebih dahulu, misalnya jumlah zat yang bereaksi sebanyak x karena kita tidak tahu berapa banyak jumlah yang bereaksi, pada bagian zat pereaksi jumlahnya akan berkurang (ini diberi tanda –) sementara itu hasil reaksi bertambah banyak (diberi tanda +).

Banyaknya zat yang berkurang dan bertambah disesuaikan dengan perbandingan koefisien setara untuk setiap zat dalam reaksi.

Saat[H2][I2][HI]
Koefisien112
Awal0,20,20
Reaksi–x–x+2x
Setimbang


4) Pada baris setimbang ini merupakan penjumlahan jumlah zat awal dengan jumlah zat yang bereaksi.

Saat[H2][I2][HI]
Koefisien112
Awal0,20,20
Reaksi–x–x+2x
Setimbang0,2  x0,2  x2x

5) Berikut adalah mensubstitusikan jumlah-jumlah zat saat setimbang ke dalam persamaan Kc untuk reaksi H2 + I2 ⇌ 2 HI

$\mathsf{K_c = \dfrac{[HI]^2}{[H_2][I_2]}}$

$\mathsf{64 = \dfrac{(2x)^2}{(0,2-x)(0,2-x)}}$

$\mathsf{64 = \dfrac{(2x)^2}{(0,2-x)^2}}$

Selanjutnya menarik akar pangkat 2 dari kedua ruas persamaan sehingga menjadi:

$\mathsf{8 = \dfrac{(2x)}{(0,2-x)}}$

$\mathsf{8 (0,2-x) = 2x}$

$\mathsf{1,6-8x = 2x}$

$\mathsf{1,6-8x+8x = 2x+8x}$

$\mathsf{10x = 1,6}$

$\mathsf{x = 0,16~M}$

6) Jadi sesuai pertanyaan pada soal maka masih perlu penyelesaian akhir untuk menentukan konsentrasi setiap zat saat kesetimbangan tercapai:

[H2] = 0.2 – 0.16 = 0.04 M
[I2] = 0.2 – 0.16 = 0.04 M
[HI] = 2 (0.16) = 0.32 M

7) Berikutnya untuk meyakinkan apakah solusi tersebut sudah benar silakan substitusi hasil akhir ke dalam rumus Kc.

Bagikan di

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2015-2024 Urip dot Info | Disain Template oleh Herdiansyah Dimodivikasi Urip.Info