ABEW, Software Kesetimbangan Asam Basa dan Cara Menggunakannya

Kamis, 03 Januari 2019 edit

Kesetimbangan asam basa adalah kelanjutan bahasan asam basa pelajaran kimia kelas 11. Dengan aplikasi ABEW (Acid-Base Equilibrium) ini siapapun dapat belajar tentang hal yang bersifat matematis terkait konsep asam-basa itu dengan tampilan data dan grafik. Tautan unduh aplikasi ini ada di bagian bawah tulisan ini.

Lebih lengkap dari aplikasi sebelumnya yang pernah diulas di sini. Aplikasi ini memang tidak gratis. Walau begitu beberapa fitur dapat dimanfaatkan. untuk pembelajaran. Ikuti ulasan utama pada aplikasi ini.

Di blog ini juga tersedia aplikasi online serupa untuk hitungan larutan asam basa tetapi belum terintegrasi untuk generate data.



Tampilan awal seperti berikut, klik tombol Cancel untuk sekadar mencoba menggunakan.


Sebelum menggunakan sebaiknya lakukan pengaturan beberapa hal. Misalnya karena tanda pemisa di Indonesia adalah koma, ubah dulu dari titik ke koma. Kemudian tetapkan mau menggunakan berapa digit angka penting. Terakhir tentukan hendak menggunakan nilai Kw (tetapan kesetimbangan air berapa). Atau bila tidak mau repot gunakan standar bawaan aplikasi ini saja.


Terdapat 5 menu utama pada aplikasi ini.
  1. Single acid and base (hitungan asam basa tunggal)
  2. Salt hydrolysis (hitungan hidrolisis garam)
  3. Mixture: Acid and base (campuran asam dan basa)
  4. Buffer Solution (larutan penyangga/bufer/dapar)
  5. Titration (titrasi asam-basa)






1. Menu Single Acid or Base

Pada menu ini untuk versi free to try hanya ada 2 yang dapat digunakan yaitu Strong Acid (asam kuat) dan Weak Base (basa lemah).




Cara menggunakan: Isikan salah satu data, konsentrasi (Ca) atau pH atau [H+]; Klik tombol Calculate.

Data hasil hitung akan disajikan di bawahnya. Bila ingin melihat grafik pemplotan sila klik tombol Graphic. Tentukan tipe grafik, di sini dicontohkan grafik pH versus konsentrasi asam.


Grafik seperti berikut ini. Bila ingin mengubah tipe grafik dari yang tersedia sila klik tombol Edit.


Bila ingin melihat data dan ingin menyalin untuk kebutuhan lebih lanjut sila klik tombol Copy.


Bila sudah cukup dan hendak mengakhiri silakan klik tombol Close dan akan kembali ke menu utama ABEW.

Untuk weak base (asam lemah) cara-nya sama hanya perlu memasukkan 2 data. data konsentrasi basa dan nilai Kb atau derajat ionisasi atau [OH].



2. Menu Salt hydrolysis

Seperti nama menu, ini adalah terkait hitungan hidrolisis garam. Pada menu ini yang dapat digunakan adalah hidrolisis garam yang berasal dari asam kuat dan basa kuat serta hidrolisis garam yang berasal dari asam kuat dan basa kuat.

Prinsip penggunaannya menu ini sama dengan menu pertama.

Isikan data konsentrasi (pilih salah satu konsentrasi garam atau pH garam atau konsentrasi dan [H+]) serta data nilai Kb.



Setelah mengisi 2 data klik tombol Calculate dan tampilannya seperti ini.



Melihat tampilan grafik dengan memiliki salah satu tipe grafik.




Klik tombol Data table untuk melihat tabel data hasil hitung dan menyalinnya bial dibutuhkan.




3. Menu Mixture: Acid and base

Pada menu ini yang dapat digunakan untuk versi Free to try hanyalah campuran asam kuat dengan basa kuat. Menu ini bermaksud untuk membuat simulasi pencampuran larutan asam dengan larutan basa. Dengan dapat yang ada akan diketahui jenis campuran apakah dari proporsi jumlah larutan asam/basa yang digunakan.


Prinsip penggunaannya sama dengan menu yang lain. memasukkan beberapa data dan klik tombol Calculate, dan seterusnya. Kurva yang dihasilkan juga bervariasi.


4. Menu Buffer Solution

Pada menu ini yang dapat digunakan untuk versi Free to try hanyalah untuk hitungan larutan penyangga basa dengan komponen basa lemah dengan garamnya.



5. Menu Titration

Pada menu ini yang dapat digunakan untuk versi Free to try hanyalah untuk hitungan titrasi asam lemah dengan basa kuat.

Penggunaannya memiliki prinsip sama dengan sebelumnya. Cukup mengisikan konsenrasi titran (dalam hal ini basa kuat) dan mengisi volume analit (titrat) asam lemah,  konsentrasi asam lemah dan data Ka dari asam lemah. Klik tombol Calculate, klik grafik, dan seterusnya.





Untuk mengunduh aplikasi ABEW seperti pada tutorial di sini silakan kunjungi wesite resmi dari sini.

Selamat mencoba.

Semua gambar adalah hasil tangkap layar (screenshot dari aplikasi ABEW versi Free to try produk XavaSoftware)
Bagikan di

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2015-2024 Urip dot Info | Disain Template oleh Herdiansyah Dimodivikasi Urip.Info